Reno Yanuar Ajak Elit Partai dan Calon Walikota Bersatu Atasi Dampak Ekonomi Covid-19 Bagi Masyarakat

13156

IMG-20200428-WA0076

Kian sulitnya kehidupan masyarakat akibat mewabahnya pendemi Virus Covid-19 di kota Cilegon menjadi keprihatinan tersendiri bagi Reno Yanuar.

Dampak ekonomi akibat mewabahnya virus Covid-19 yang mewajibkan masyarakat untuk berdiam dirumah sementara kelangsungan hidup mereka terancam hilang lantaran mata pencahariannya terputus menambah beban berat kelangsungan hidup masyarakat.

Bagi politisi Partai PDI-Perjuangan ini kepentingan dan kesejahteraan rakyat diatas segalanya,  dia mengajak para elit partai dan para calon Walikota Cilegon untuk bersatu menyelesaikan dampak ekonomi yang dialami oleh hampir sebagian masyarakat itu.

“Kita harus bergotong royong semuanya untuk membantu masyarakat yang sedang kesusahan, kita harus saling bantu. Bukan saatnya saling menyalahkan dan saling menghujat, semua harus bersatu mau dari Partai apapun semua bersatu bantu masyarakat karena dampak Virus Covid ini banyak sekali masyarakat yang menjerit kesusahan masalah ekonominya” Ungkap Reno,  Selasa (28/4/2020) malam.

Menurut Reno,  jika para elit partai dan para calon Walikota yang ada di kota Cilegon ini mau bersatu untuk memikirkan solusi persoalan dampak ekonomi akibat wabah Covid-19 ini dia meyakini paling tidak dapat mengurangi beban ekonomi masayarakat lapisan bawah.

“Saya yakin masalah ekonomi yang terjadi saat ini di masyarakat akan dapat teratasi jika kita mau bersatu tanpa membeda-bedakan baju yang dia pakai dan kepentingannya dikemudian hari,  karena bukan saatnya kita saling menyalahkan dan menghakimi. Yang masyarakat butuhkan adalah kepedulian kita sebagai politisi demi mewujudkan kesejahteraan masyarakat yang sedang dilanda kesulitan ini” Terangnya.

(KD)