kondisi jalan Nasional KH. Yasin Beji, Kelurahan Ramanuju, Kecamatan Purwakarta yang rusak dan berlobang bisa membahayakan para pengguna jalan.
Menurut pengakuan para pengguna jalan, mereka terpaksa memperlambat laju kendaraannya saat melintas di jalan nasional tersebut.
“Saya heran jalan ini kok rusak bergini, kalau enggak hati-hati dan pnter-pinter milih jalan yang berlubang ini bawa kendaraan nya bisa terpeleset kita”ujar Lawi, warga pengguna jalan.
Senada dikatakan juga oleh Amrul yang juga warga sekitar, bahkan dirinya sering melihat para pengendara yang melintas itu kesulitan lantaran harus menghindari jalanan yang becek dan berlubang itu, padahal menurut sepengetahuannya, jalan tersebut belum lama diperbaiki oleh Dinas Bina Marga dan Tatar Ruang (DBMTR) Provinsi Banten.
“Setahu saya jalan itu baru bulan kemarin dibagusin, lha kok sekarang sudah berlubang lagi”katanya. (Ron)