Real Madrid dihantui rekor buruk saat bertandang ke markas Villarreal pada lanjutan Liga Spanyol di Estadio La Ceramica, Jumat (4/1/2019) dini hari WIB. Bukan karena faktor lawan, tapi catatan statistik awal tahun yang bikin Madrid pantas waspada.
Seperti dilansir Marca, Real Madrid punya catatan tandang yang buruk setiap awal tahun. Dari 41 laga tandang di awal tahun, Real Madrid hanya mampu menang 8 kali.
Catatan ini kontras dengan laga kandang setiap awal tahun. Dimana Real Madrid menangkan 40 laga dan hanya satu kali kalah di Bernabeu.
Madrid baru menjalani pekan ke-17 dini hari nanti karena harus ikuti Piala Dunia Antarklub. Masalah kebugaran bakal jadi kekhawatiran tersendiri bagi pelatih Real Madrid, Santiago Solari.
Piala Dunia Antar klub sendiri kerap jadi penyebab Real Madrid sulit menang di awal tahun. Ada korelasi positif antara Piala Dunia Antarklub dan kesulitan Madrid menang.