Habib Bahar Ceramah Maulid Nabi di Merak, Ajak Umat Islam Bersatu

4789

FB_IMG_15168819058882403

Bidik Banten – Habib Bahar Bin Smith yang dikenal sebagai dai  vokal dalam mengkritisi pemerintahan Jokowi, siang tadi (25 01/2017) mengisi pengajian dalam rangka Maulid Nabi Muhammad SAW di Babakan Turu, Kelurahan Taman Sari Merak, kota Cilegon.
Maulid Nabi yang dihadiri oleh warga sekitar tersebut diselenggarakan dihalaman warga yang dihadiri oleh pihak kecamatan dan kelurahan dan para tokoh masyarakat setenpat.

FB_IMG_15168818961750178
Dalam isi tausiahnya, Habib Bahar menyampaikan perlunya umat islam bersatu padu guna melawan kesewenang wenangan pemerintah yang dianggapnya sudah melampui batas dengan banyak menangkap para kyai dan ulama yang mengkritik pemerintah.

“Para ulama yang berceramah tentang kebenaran dan fakta yang terjadi negara ini sekarang ditangkapi dan dipenjarakan, mungkin mereka berfikir kita menjadi ciut bahkan taut dengan kondisi ini. Padahal dengan mereka menangkap dan memenjarakan para ulama dan habib kita justru kita semakin berani dan tidak takut Mari karena kewajiban kita sebagai umat islam membela dan melindungi ulama kita. Untuk itu kita harus bersatu padu melindungi para ulama dan habaib kita yang sedang di kriminalisasi sekarang ini”ucap Habib Bahar yang diikuti pekikan takbir para jamaah Maulid Nabi yang hadir.

Acara Maulid Nabi Muhammad yang diselenggarakan oleh warga Babakan Turi Merak ini bekerjasama dengan Front Pembela Islam (FPI) Merak yang diketuai oleh Samsul Bahri yang menyatakan bahwa keberadaan pihaknya sebagai ormas Islam dibawah naungan FPI selalu concern dengan persoalan kemaksiatan yang ada di wilayah merak kota Cilegon dan pihaknya berharap momentum Maulid Nabi Muhammad yang diselenggarakannya ini dapat dijadikan ajang Persatuan umat Islam untuk memberantas kemaksiatan di kota Cilegon. (KD)