Pemuda Pancasila Cilegon Gelar Aksi Peduli Rohingya

2476

Prmuda Pancasila Peduli RohingyaBidik Banten – Prihatin dan peduli dengan kondisi umat muslim Rohingya yang terlantar akibat kekejaman yang dilakukan oleh Pemerintah Myanmar, gelombang aksi protes dan kepedulian dalam bentuk aksi solidaritas umat muslim menyulut kepedulian sejumlah elemen masyarakat, seperti yang dilakukan oleh Pemuda Pancasila kota Cilegon, pada Jum’at (8/9/2017).

Aksi Pemuda Pancasila yang menyerukan aksi kepedulian ini berlangsung di bundaran Landmark kota Cilegon, dengan mengusung tema “Save Rohingya”.

Aksi damai yang dilakukan oleh ormas pemuda pancasila kota Cilegon itu sebagai bentuk rasa peduli atas tragedi tindakan militer myanmar yang melakukan aksi Genosida terhadap umat muslim dari etnis Rohingya yang dilakukan oleh pemerintah Myanmar.

Selain orasi dan melaksanakan aksi damai, Ormas Pemuda Pancasila kota Cilegon juga melakukan penggalangan dana kepada masyarakat pengguna jalan yang melintas disekitar Landmark kota Cilegon.

Dalam orasinya, perwakilan Pemuda Pancasila kota Cilegon mengutuk keras tindakan militerisme yang dilakukan oleh Pemerintahan Myanmar dan meminta kepada pemerintah Indonesia untuk memutus hubungan Diplomatik dengan Pemerintah Myanmar serta mengusir Duta Besar Myanmar dari Indonesia dan meminta kepada Negara – Negara Asean agar mengeluarkan Myanmar dari keanggotaan ASEAN dan perserikatan bangsa – bangsa (PBB).

Pantauan Bidik Banten, kegiatan aksi damai tersebut berjalan tertib dan tidak mengganggu kendaraan yang melintas, aksi tersebut dipantau langsung oleh Kapolres Cilegon AKBP Rhomdon Natakusumah, S.Ik.MH. (Dik)