Guna menghindari sikap apatis calon pemilih yang dapat berimbas pada tingginya angka Golput pada pemungutan suara pemilihan kepala daerah kota Cilegon 9 Desember mendatang.
Komisi pemilihan umum (KPU) kota Cilegon menggelar sosialisasi pilkada kepada puluhan pemilih pemula, sosialisasi dilakukan guna menekan tingginya angka Golput mengingat 25 persen jumlah pemilih di kota Cilegon berasal dari golongan calon pemilih pemula.
“Komisi Pemilihan umum (KPU) kota Cilegon yang menggandeng ikatan mahasiswa Cilegon (IMC) menggelar sosialisasi pilkada kepada puluhan para pemilih pemula mengingat dari banyaknya total keseluruhan jumlah pemilih di kota Cilegon, sudah dipastikan sebanyak 25 persen diantaranya adalah para pemilih pemula” Ungkap komisioner KPU Banten, Syaeful Bahri.
Ditambahkan Syeful, untuk menghindari sikap apatis calon pemilih yang dapat berimbas pada tingginya angka golput pada pilkada kota Cilegon, kita melakukan sosialisasi terkait pelaksanaan tahapan dan manajemen pilkada untuk membuka wawasan dan kesadaran para pemilih tentang pentingnya partisipasi para pemilih dalam suatu pelaksanaan pemilihan kepala daerah.
Syaeful barharap, sosialisasi pilkada kepada puluhan para pemilih pemula ini juga dapat membawa kontribusi yang baik terhadap penyelenggaraan pilkada dengan mengajak seluruh elemen ikut mensukseskan jalannya tahapan terutama saat dilakukannya pemungutan suara.
Reportase: A Fernando
Comments are closed.