Kalau Ingin Minta Dana, Coba Pakai Proposal

740
imanDalam rangka menyambut datangnya bulan suci Ramadhan,walikota Cilegon kembali meresmikan mushola Al-Huda. Dengan dukungan dana dari donatur beserta lingkungan sekitar PCI sebesar Rp 1.200.000.000, mushola Al-Huda yang dibangun sejak satu tahun lalu dapat berdiri kokoh di PCI Blok D 112, Kelurahan Cibeber, Kecamatan Cibeber, kota Cilegon. Sabtu (21/06).
Hal tersebut di ungkapkan oleh ketua pembanguan atau ketua DKM mushola Al-Huda, Ahmad Fauzi dalam sambutannya. “Saya bisa membuktikan, sumbangan yang didapat dari donator dan lingkungan sekitar PCI sebesar Rp 1.200.000.000 bisa menghasilkan seperti ini adanya, bisa menampung 200 jama’ah,” ungkapnya.
Hasil pantauan wartawan bidikbanten.com, disamping melakukan peresmian mushola Al-Huda, ada pemotongan tumpeng dan penandatanganan sebagai bentuk peresmian.
Walikota Cilegon Tb Iman Ariyadi seusai memberikan sambutan pada peresmian mushola Al-Huda di Kawasan PCI Blok D 112, Kelurahan Cibeber, Kecamatan Cibeber, kota Cilegon, Sabtu (21/06), walikota Cilegon memberikan dana pribadinya untuk pembangunan mushola Al-Huda.
“Kalau ingin meminta bantuan dana, cobalah menggunakan proposal, ini ada bantuan dana dari Pemerintah Daerah (Pemda) sebesar 20 juta dan dana pribadi dari walikota Cilegon sebesar 10 juta,” kata walikota Cilegon Walikota Cilegon berharap dengan bantuan tersebut bisa bermanfaat dan membuat semangat untuk beribadah.