Reno Yanuar Terpilih Sebagai Ketua Badan Kehormatan DPRD Kota Cilegon

1495

RYCilegon, (Bidik Banten) – Reno Yanuar  akhirnya terpilih sebagai Ketua Badan Kehormatan (BK)  DPRD kota  Cilegon yang digelar dalam sidang rapat Paripurna DPRD dalam rangka memenuhi alat kelengkapan dewan (AKD) pemilihan pimpinan dan anggota Badan Kehormatan.

Reno yang juga menjabat sebagai ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kota Cilegon berhasil mengungguli 4 orang  pesaingnya dalam pemilihan ketua Badan Kehormatan (BK) DPRD kota Cilegon yang digelar dalam Sidang Paripurna, jum’at (03/02).

Sebelumnya kandidat ketua BK berjumlah 8 orang kemudian dipilih kembali menjadi 5 orang kandidat yakni Hendra  Wijaya dari Fraksi Partai PPP, Reno yanuar dari fraksi PDI Perjuangan, Erik Rebiin dari Nasdem Sofwan Marjuki dari fraksi PAN dan Rohmatulllah  dari fraksi FKD(Fraksi Kebangkitan Demokrasi).

Usai pemungutan suara yang dilakukan secara voting tertutup, Ketua DPRD kota Cilegon, pimpinan sidang  memberikan waktu selama 20 menit kepada para kandidat ketua BK untuk bermusyawarah.

Dan dari hasil musyawarah kelima orang tersebut, Reno Yanuar dari Fraksi PDI Perjuangan menjadi Ketua Badan Kehormatan (BK) sementara Sofwan Marjuki dari fraksi PAN sebagai wakil dan Hendra wijaya, Rahmatulloh dan Erik Rebiin sebagai anggota BK DPRD kota Cilegon.

Ketua BK terpilih, Reno Yanuar  mengatakan akan memaksimalkan kinerja dari Badan Kehormatan(BK) dari tahun – tahun sebelumnya.

“Intinya saya akan memaksimalkan tugas dan fungsi dari BK,”ujarnya. (KD)